Proses Wisata Edukasi Belajar Batik Di Desa Wisata Kumanis
Penjelasan Wisata Edukasi Tentang Batik Tulis (Ceta Bacorak Kumanis)
Sebelum membuat batik anda akan dijelaskan apa itu batik dan sejarahnya serta penjelasan tentang Desa Wisata Kumanis oleh instruktur dari pengelola kalau wisatawn banyak biasanya penjelasan akan di lakukan di Tempat Pembuatan Batik utama Ceta Bacorak Kumanis.
Membuat Pola Batik atau Nyorek.
Setelah menyiapkan kain mori, kemudian Anda akan diajak belajar nyorek dengan menggunakan kertas serta pensil untuk membuat pola dengan meniru pola yang sudah disediakan. Bagi Pengrajin yang sudah mahir, kegiatan nyorek langsung dilakukan dengan canting, namun bagi Anda yang masih pemula untuk mola Batik dilakukan di atas kertas terlebih dahulu.Kadang proses membuat pola di pada selembar kain di lewati wisatawan karna dari pengelola juga sudah menyediakan bahan kain yang sudah terpola gambar batik.
Membatik Yang Menjadi Kegiatan Favorit dan menyenangkan.
Proses membatik menjadi proses yang ditunggu-tunggu oleh peserta kelas belajar Batik di Kumanis. Pada proses membatik, Anda akan diajak untuk menorehkan malam dengan canting di atas kain dengan proses nglowong dengan mengambar pada bagian tepi kain dan nembok dengan membuat blok pada bagian kain yang tidak diberi warna, atau diberi warna lain selain putih.
Proses Pewarnaan Kain Batik.
Pada proses pewarnaan kain batik, Anda akan diajak untuk praktik memberikan warna pada kain yang sudah dibatik dengan mencelupkannya pada cairan pewarna batik.anda dapat memilih warna apa yang anda sukai.Melalui proses pewarnaan, kain mori berwarna putih yang sudah dipola akan berubah warna menjadi warna sesuai dengan keinginan sehingga Batik terlihat lebih indah.
Nglorod Sebagai Proses Menghilangkan Malam Pada Kain.
Malam merupakan bahan yang digunakan untuk membatik, untuk menghasilkan Batik yang sempurna, maka proses nglorod harus dilakukan.Nglorot merupakan proses akhir dari membatik, peserta kelas belajar Batik di Kumanis akan diajak langsung mempraktikkan proses nglorot dengan mencelupkan kain ke dalam air mendidih. Proses nglorot dilakukan agar malam benar-benar hilang dari kain untuk memperoleh Batik yang halus sehingga siap untuk dipasarkan atau di bawa pulang.
Setelah selasai mempraktikkan proses di atas, kemudian Anda akan diajak untuk menikmati suguhan kuliner khas Kumanis yaitu Bakaua Adat dan aneka kuliner khas Kumanis lainnya sesuai pesanan anda. Sebagai bagian akhir dari rangkaian belajar Batik di Kumanis, Anda akan mendapatkan cendera mata berupa kain Batik karya sendiri dari proses belajar membatik di Kumanis.
Proses belajar membatik di batik tulis Kumanis akan berbeda dengan peserta yang ingin belajar insentif,tentunya waktu akan lebih lama waktunya,kebanyakan peserta harus menginap disini karna mereka berasal dari jauh.Pengelola juga menyediakan tempat menginap di homestay yang banyak terdapat di Desa Wisata Kumanis.