Teluk Rhu merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau. Batas wilayah Teluk Rhu sebelah utara adalah Selat Malaka sebelah selatan adalah Titiakar sebelah timur adalah Tanjung Punak dan sebelah barat adalah Tanjung Medang. Teluk Rhu merupakan daerah yang memiliki banyak hasil alam berupa hasil perikanan, peternakan, pertanian tanaman pangan, tanaman apotik hidup dan sejenisnya. Selain hasil alam warga Teluk Rhu mempunyai perkebunan dan warga setempat juga memanfaatkan hasil alam dari hutan yang berupa arang. Teluk Rhu merupakan daerah yang memiliki cukup banyak penduduk dengan mata pencarian pokoknya adalah petani, Buruh Tani, PNS, Pedagang, Nelayan, Guru Swasta, Wiraswasta, Buruh harian dan sebagainya. Teluk Rhu merupakan daerah yang memiliki hasil bahan galian seperti Aluminium dan Pasir. Sumber daya air pada daerah ini sangant tinggi dengan jenis sumur gali, sumur pompa dan bak penampungan air hujan, alam yang sangat asri ini memiliki kualitas udara yang sangat baik. Teluk Rhu merupakan daerah dengan mayoritas penduduk beragama islam
Belum ada homestay