Mie lethek/mie soon/mie pati gelang adalah makanan khas yang wajib di coba saat berkunjung ke desa wisata tuksongo.Mie lethek menjadi ciri khas kuliner di desa wisata tuksongo karena keunikannya,pengunjung /wisatawan yang datang ke desa tuksongo,tidak hanya membeli dan makan saja untuk kategori kuliner mie lethek/soon.Akan tetapi sebelum mencicipi makanan khas dari desa tuksongo ini,pengunjung bisa melihat proses pembuatan mie lethek/mie soon dari bahan mentah yang berbentuk batang pohon aren,kemudian dari proses produksi tepung aren/gelang,setelah itu proses produksi mie nya pun ada di desa tuksongo.itulah yang menjadi ciri khas kuliner mie lethek/soon di desa wisata tuksongo,tidak sekedar makan tapi wisatawan bisa menambah pengalaman seputar kuliner mie lethek/soon.Tidak hanya itu wisatawan yang ingin belajar memasak mie lethek/soon nanti kita sediakan tempat dan juga trainernya,karena mie lethek/mie soo ada chara yang khusus untuk memasaknya,agar terasa enak saat dihidangkan.Selain itu apabila pengunjung yang ingin membawa pulang mie lethek/soon kering,pengunjung bisa langsung membelinya di tempat produksi mie lethek/di balkondes tuksongo