Keberadaan bengkel pandai besi (apa basi)sangatlah penting bagi sebuah daerah pertanian, tidak terkecuali Nagari Pariangan. Di Pariangan masih berdiri bengkel-bengkel pandai besi yang mengerjakan berbagai alat pertanian seperti cangkul, parang dan clurit. Terkadang mereka juga membuat senjata khas milik pesilat, kurambiak. Bengkel-bengkel ini umumnya berlokasi di Jorong Guguak, perkampungan terdalam di Nagari Pariangan yang sekaligus juga menjadi tempat favorit untuk menikmati minuman kawa daun. Menyesap kawa daun yang hangat dengan suguhan pemandangan alam yang indah, semakin lengkap dengan denting palu dan gada yang terdengar dari arah bengkel-bengkel milik apa basi.