Usaha Jamu Kering Seduh Emak Bodean, Warisan Kesehatan dari Desa Toyomarto
Kelezatan dan manfaat kesehatan jamu khas Indonesia kini semakin mudah dinikmati melalui usaha UMKM Jamu Kering Seduh Emak Bodean. Didirikan oleh Emak Bodean, sekelompok ibu-ibu dari dusun Bodean Krajan, Desa Toyomarto, usaha ini menghadirkan beragam varian jamu kering siap seduh, mulai dari jahe, temulawak, hingga berbagai herbal lainnya. Diproduksi dengan teliti dan dengan bahan-bahan berkualitas, jamu-jamu tersebut menggabungkan cita rasa autentik dengan manfaat kesehatan yang tak terbantahkan. Dengan demikian, tidak hanya menjadi sumber penghasilan tambahan bagi para ibu di dusun tersebut, tapi juga menyebarkan warisan kesehatan tradisional ke masyarakat lebih luas.