Masakan kepiting ini merupakan kuliner yang populer di kalangan masyarakat desa. Umumnya bahan-bahan yang dimasukkan kedalam cangkang kepiting adalah kelapa parut, daun ariang (daun yang memiliki rasa asam), bumbu-bumbu lainnya. Kepiting yang digunakan sendiri adalah kepiting sungai, ukurannya lebih kecil dan rasanya lebih gurih dari kepiting bakau.