PROFIL DESA WISATA TONDOK BAKARU
Desa Tondok Bakaru merupakan salah satu desa yang berada di Kecamatan Mamasa, Kabupaten Mamasa, Provinsi Sulawesi Barat. Desa ini terletak tepat di bawah kaki Gunung Mambulilling yang merupakan salah satu gunung tertinggi di Sulawesi Barat selain itu, Desa Tondok Bakaru juga merupakan desa terakhir sebelum memasuki Taman Nasional Gandang Dewata. Desa ini memiliki 6 Dusun dengan jumlah penduduk 2386 jiwa, mayoritas penduduknya merupakan petani. Dengan bentangan alam yang luas menjadikan Desa Tondok Bakaru miliki potensi pariwisata yang cukup besar.
Desa Tondok Bakaru berjarak sekitar 1 kilometer dari Ibukota Kabupaten Mamasa, rute menuju Desa ini dapat dilalui dengan menggunakan sepeda motor, mobil, maupun bus pariwisata dengan waktu tempuh sekitar 5 menit dari kota Kabupaten Mamasa.
POTENSI PARAWISATA
Sejak tahun 2017 sejumlah pemudah di Desa Tondok Bakaru memulai budidaya tanaman anggrek andemik Mamasa hal itu dilakukan guna mendorong perekonomian masyarakat di desa, pembudiyaan tanaman anggrek ini terus berkembang dari tahun ke tahun hingga semakin banyak warga dan pemuda di desa ini yang melakoni pekerjaan sebagai pembudidaya tanaman anggrek, hingga akhirnya mereka terhimpun dalam sebuah komonitas pembudidaya anggrek yang disebut Komunitas Tondok Bakaru Orchid (KTO) pada tahun 2018, hingga tahun ini 2022 jumlah anggota komunitas KTO berjumlah 15 orang yang dimotori oleh sejumah pemuda desa, setidaknya sudah ada sekitar 10 kebun anggrek di desa ini sekaligus bisa menjadi tempat wisata edukasi untuk tanaman anggrek. Berikut naman-nama kebun anggrek dan pengelolanya.
Selain kebun anggrek yang dimiliki oleh sejumlah warga desa, saat ini juga sudah ada gedung labolatorium, kultur jaringan serta green house untuk pengembangan budidaya anggrek di Desa Tondokbakaru yang dibangun pada tahun 2020 melalui bantuan dari Bank Indonesia (BI) yang saat ini dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BumDes)
Obyek wisata ini dikelola secara mandiri oleh warga desa dengan menghadirkan wisata sawah berpadu dengan tanaman anggrek dimana areah persawahan di jadikan obyek wisata dan sebagaian lahan kosong dijadikan green house pembudidayaan tanaman anggrek. Obyek wisata ini menawarkan keindahan alam persawahan dan juga kebun anggrek yang ditata sedemikian rupah hingga menarik para pengunjung.
Fasilitas Obyek Wisata Sawo :
Nama Pengelolah Andarias Sambokaraeng (No. Tlp 082197124984)
Obyek wisata ini kelola secara mandiri oleh warga desa dengan menawarkan panorama alam dengan pemadangan hamparan persawahan di bawah kaki gunung dan dikeliling perkampungan yang masih tradisional. Kawasan wisata ini dilengkapi dengan sejumlah spot foto menarik dan istagramable serta ditata dengan konsep kekinian, selain itu dari obyek wisata ini pengunjung juga dapat menikmati sunset yang mebuat langit biru beruba menjadi merah keemasan dan pada pagi hari pengunjung juga bisa menikmati hamparan awan putih mengelilingi lereng-lereng pengunungan. Obyek Wisata ini juga bisa menjadi kawasan wisata outdoor.
Fasilitas Pendukung Obyek Wisata Citol Hill :
Nama Pengelola :Kornelius
Wisata Hutan Pinus “Bukit Lenong”
Obyek wisata ini juga dikelola secara mandiri masyarakat desa dengan menawarkan keindahan kawasan hutan pinus dengan luas 2 ha hingga menjadi kawasan wisata outdoor. Di lokasi ini, terdapat 3 tingkatan deretan pohon pinus yang tertata rapi dan menjulang tinggi hingga melahirkan jalan-jalan rindang serta pemandangan alam yang hijau yang memberikan suasana segar dan sejuk bagi para pengunjung. Kawasan wisata ini dilengkapi dengan sejumlah spot foto menarik dan istagramable, selain itu dari puncak hutan pinus ini, juga menawarkan pemandangan hamparan persawahan dan serta perkampungan tradisional dan keindahan Kota Mamasa.
Fasilitas Pendukung Wisata Hutan Pinus “Bukit Lenong” :
Nama Pengelola : Kori Ramayana. (No. Tlp. 08113635040
Sejumlah obyek wisata ini berada dalam satu kawasan di Desa Tondok Bakaru, jarak dari satu obyek ke obyek yang lainnya berjarak sekitar 100-300 meter dan bisa ditempuh dengan kendaran rodah dua maupun roda empat.
Lantang Mamase
Sebuah kawasan wisata dilengkapi homestay dan peternakan
Pengunjung bisa menginap dan melakukan beberapa atraksi
POTENSI WISATA LAIN
Rumah Adat Mamasa menjadi salah satu potensi penunjang Desa Wisata Tondok Bakaru dimana terdapat salah satu perkampungan tradisional di Dusun Tondok Bakaru dan Dusun Tusan yang menjadi tempat sejumlah rumah adat Mamasa, mulai dari Banua Bolong, (Rumah Hitam) Banua Sura (Rumah Ukir) dan beberapa rumah adat lainnya yang masih dilengkap dengan lumbung atau ‘Alang”.
Nama – Nama Pemilik Rumah :
- DRS. DAVID, M.M
- OBEDNEGO DEPPARINDING
- YOHANA, D
- DINA
Di Desa Tondok Bakaru sejumlah masyarakatnya masih memberlakukan proses tanam dan panen padi secara tradisional dengan menggunakan padi lokal. Panen dan tanam padi secara tradisional ini bisa menjadi salah satu potensi daya tarik wisatawan .
Nama Pengelola : MAHENDRA No.Tlp. 082321555518
Budidaya Ikan Mas dan Nila dilakukan masyarakat Desa Tondok Bakaru, budidaya ini dikelola secara mandiri oleh warga desa dengan jumlah kolam sekitar 6. Selain budidaya ikan mas dan nila pengunjung juga bisa membeli ikan secara langsung di lokasi ini.
Nama Pengelola : Bonna Sarainsong (No.Tlp. 082190483933.)
PRODUK PEDUKUNG DESA WISATA
Kuliner
Nama pemilik Petrus Arie (No. Tlp. 082195771999)
Nama Pemilik Mama Yeyen (No Tlp. 081245491711)
Produksi Kuliner ini dilakukan sejumlah warga Desa di Tondok Bakaru dan hasil produksinya, selain dipasarkan ke sejumlah daerah di Indonesia, juga dipasarkan atau dijual di sejumlah kios kuliner yang berada di Desa Wisata Tondok Bakaru.
B. Souvenir
- Ukiran Mamasa. Sejumlah pemuda desa telah melakukan produksi sejumlah souvenir dengan tema ukiran Mamasa mulai dari bingkai foto, gantungan kunci,Miniatur Rumah Adat Mamasa.dan asbak ukiran
Nama pemilik JEFRI.(No. Tlp . 082116308256.)
- Olahan Minyak Jelantah, Nama Pemilik: Andarias (No Tlp. 082197124984)
- Gantungan Kunci dan anyaman (Rotan dan Bambu) Nama pemilik: Andarias (No Tlp. 082197124984)
- Kerajinan Okulele Nama Pemilik: Yulianus
Desa Wisata Tondok Bakaru telah memiliki sejumlah komunitas sanggar seni tradisional yang dimotori oleh sejumlah pemuda desa. Sanggar seni ini sudah tampil dibeberapa event kegiatan baik di tingkat Kabupaten, Provinsi hingga ke tingkat Nasional.
Berikut nama-nama sanggar seni yang berada di Desa Tondok Bakaru
Nama Penanggung Jawab : YULIANUS (No. Tlp
FASILITAS PENDUKUNG
Homestay
Villa ini dengan fasilitas yang bisa dibilang cukup mewah, dengan dikeliling areah persawahan d’ Breeze Villa memiliki fasilitas
Nama Pemilik : Andi Ida (No. Tlp. 08114484478.)
Homestay ini memiliki fasilitas
Villa ini memiliki kamar berjumlah 3 buah dengan fasilitas
Homestay ini berjumlah 2 kamar dengan fasitas
Homestay ini memiliki fasilitas
Homestay ini memiliki fasilitas
Dibdesa wisata ini juga terdapat Eduwisata Kopi dan Eduwisata Madu trigona
EVENT TAHUNAN
Salah satu event tahunan yang berhasil di gagas oleh Badan Usaha Milik Desa (BumDes) yakni Kampung Natal yang diadakan setiap bulan Desember dengan memanfaatkan obyek wisata sebagai lokus kegiatan. Lokasi obyek wisata didesain sedemikian rupa hingga menjadi wisata rohani setiap bulan Desember.
Potensi SDM Desa Wisata Tondok Bakaru terdiri dari: BUMDES, Komunitas Tondok Bakaru Orchid (KTO), KTH Gandang Dewata, PPGTM, PKK desa Tondok Bakaru, KWT, dan PokDarwis
“Jika Desa Bisa Menjawab Kebutuhan Hidupnya Kenapa Harus Pergi Ke Kota,”.