Desa Temajuk merupakan satu dari delapan desa yang berada dalam wilayah administrasi Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas. Secara geografis Desa Temajuk terletak pada koordinat 20 01? 22.6?? LU dan 1090 37? 00.5?? BT. Wilayah administrasi Desa Temajuk mencakup lahan seluas 230 km2 yang dihuni oleh 1914 jiwa (Kecamatan Paloh Dalam Angka 2018). Desa Temajuk berada pada posisi ekor Pulau Kalimantan atau berada di bagian paling utara Kabupaten Sambas, Provinsi Kalimantan Barat. Secara umum, topografi Desa Temajuk adalah berbukit-bukit dan mendatar di pesisir.
Posisi strategis Desa Temajuk yang berada di pesisir dan berbatasan langsung dengan Malaysia menjadi potensi dan daya tarik tersendiri. Kedekatan dengan negara tetangga tidak hanya dalam hal lokasi, namun juga dalam aspek sosial dan ekonomi antara warga Desa Temajuk dengan Kampung Melano. DTW yang tersedia di Temajuk adalah Pantai Camar Bulan, Resort Camar Bulan, Crab Village Temajuk, Teluk Atong, Mutiara, JLO, JS Resort, Tanjung Dato, Bukit Bejulang, dan Mangrove Temajuk.
Dari sisi kunjungan, Desa Wisata Temajuk mempunyai kecenderungan kenaikan dari tahun ke tahun. Pada tahun 2018 angka kunjungan Desa Temajuk sebesar 4800 wisatawan dan meningkat sehingga pada tahun 2022 mempunyai jumlah kunjungan 29.652 kunjungan, kemudian pada Tahun 2023 ini, diperkirakan angka kunjungan mencapai 40.000 kunjungan.
Kemudian dari sisi wisatawan yang menginap, pada Tahun 2020, angka wisatawan menginap adalah sebesar 960 wisatawan, kemudian meningkat dari tahun ke tahun hingga pada Tahun 2022 mencapai 5281 wisatawan. Dengan performansi tersebut, Desa Temajuk telah mendapatkan beberapa penghargaan yaitu 300 Besar Desa Wisata Terbaik pada Anugerah Desa Wisata 2021 dan 500 Besar Desa Wisata Terbaik pada 2022 dan 2023.
Kemudian Desa Wisata Temajuk dikelola oleh Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan kelompok masyarakat yang bertempat di lokasi wisata masing ? masing. Adapun dalam pelaksanaan nya, Pokdarwis di lingkungan Desa Temajuk didampingi oleh Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Sambas dan Politeknik Negeri Sambas.