Secara administratif Desa Wisata Pujiharjo terletak di Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang dengan posisi dibatasi desa-desa tetangga. Sebelah utara berbatasan dengan dengan Desa Sumbertangkil, sebelah barat berbatasan dengan Desa Purwodadi, sebelah selatan berbatasan dengan Samudra Indonesia, dan sedangkan sebelah timur berbatasan dengan Desa Lebakharjo, Kecamatan Ampelgading.
Jarak tempuh Desa Wisata Pujiharjo ke ibu kota Kecamatan adalah ± 23 KM, yang dapat ditempuh dengan waktu ± 1 jam, sedangkan Jarak tempuh ke ibu kota Kabupaten adalah ± 75 KM yang dapat ditempuh dengan waktu ± 3 Jam.
Penduduk Desa Wisata Pujiharjo dikenal sebagai penduduk yang ramah dengan berbagai keunikan tradisi yang masih terjaga hingga sekarang. Desa Wisata Pujiharjo memiliki beberapa tempat wisata unggulan, antara lain : Pantai Sipelot, Pantai Watu Payung, Pantai dan Air Terjun Wedi Putih, dan Pantai Tenger.
PANTAI SIPELOT
Pantai Sipelot ditemukan pada tahun 1925 pada masa Pemeritahan Belanda oleh 4 nelayan yang berasal dari Desa Sidoasri dan pada tahun 1932 menjadi Desa Pujiharjo. Pantai Sipelot membentuk setengah lingkaran sempurna dengan pesisir pantai dan ombak yang tenang. Pengunjung bisa menjumpai berbagai karakteristik Pantai Selatan Jawa hanya pada satu lokasi ini. Pantai Sipelot juga cocok untuk dijadikan area berkemah dan bersantai bersama keluarga.
PANTAI WATU PAYUNG
Pantai Watu Payung terletak disebelah Timur Pantai Sipelot. Pengunjung dapat menuju Pantai Watu Payung dengan berjalan kaki atau dengan menggunakan perahu. Dinamakan Pantai Watu Payung karena Terdapat sebuah batu besar di bibir pantai yang memiliki bentuk menyerupai payung besar.
Pantai dan Air Terjun Wedi putih
Pantai Wedi Putih terletak disebelah barat dari Pantai Sipelot. Pengunjung hanya dapat menjangkaunya dengan menggunakan Perahu dari Pantai Sipelot.
Dinamakan Wedi Putih Karena terdapat pasir pantai yang putih bersih pada area ini. Pantai Wedi Putih memiliki garis pantai dengan panjang ± 500M.Terdapat air terjun dengan air yang bersih dan langsung bermuara ke laut pada lokasi tersebut. Pada lokasi tersebut juga terdapat pemandangan bawah laut yang sangat indah karena ekosistem bawah laut yang masih terjaga. Pantai Wedi Putih merupakan favorit para wisatawan lokal maupun mancanagera.
PANTAI TENGER
Pantai Tenger berlokasi disebelah Timur dari Pantai Watu Payung. Pengunjung dapat mengunjungi Pantai Tenger dengan menggunakan perahu selama ± 30 menit perjalanan dari Pantai Sipelot.
Pantai Tenger merupakan Pantai yang masih alami dengan pemandangan perbukitan yang cantik karena ekosistem alam masih terjaga dengan baik. Pantai Tenger memiliki garis pantai sepanjang ± 500 M dengan pasir yang bersih. Pada lokasi ini cocok sekali digunakan untuk berselancar.
Belum ada atraksi
Belum ada homestay