Wisata Edukasi Pejambon, terletak di desa pejambon kecamatan sumberrejo kabupaten bojonegoro, wisata yang didirikan atas pemikiran pemerintah desa dan tim untuk mewujudkan desa wisata sebagai sarana tempat rekreasi yang murah meriah namun mempunyai konsep yang mewah.
wisata edukasi pejambon lahir karena adanya dana PIID PEL dari kementerian Desa tahun 2019 yang diberikan ke desa pejambon atas reward sebagai desa terbuka tahun 2018.
Wisata Edukasi Pejambon mempunyai Konsep Sebuah Edukasi, edukasi disini menyajikan sebuah kolaborasi antara lain edukasi pertanian, dan edukasi outdoor. untuk edukasi pertanian kita mempunyai Museum PErtanian dan Edukasi Outdoornya kita memiliki Outbound Ground dan peralatan Outbound untuk skala TK sampai SMA.
beberapa wahana penunjang untuk Wisata Edukasi Pejambon ini antara Lain, Motor ATV beserta Trackingnya, Wahana Wisata Tengah Sawah dengan beberapa spot selfie nya, dan kolam renang untuk ukuran kecil dan dewasa.
selain wahana penunjang, kami juga menyediakan fasilitas penunjang wisata. antara lain. : area parkir, tempat duduk santai, area kuliner, kamar mandi, kios soubvenir, rumah makan, musholla, jogging track dan bougenville area.