ASAL MULA DESA DUNGKEAN
Pada zaman dahulu ada sekelompok masyarakat yang hidup di Lembah Gunung Siondong Pada Tahun 1700 – 1800. Kehidupan mereka Rukun dan Damai pekerjaan keseharian bercocok tanam agar mereka dapat menghidupi keluarga. Didalam kegiatan setiap tahun juga ada ritual adat yang dilaksanakan di tanjung pasir, ritual adat tersebut namanya Tarian Badukean. Ritual adat yang dilaksanakan ditanjung pasir diharuskan semua masyarakat hadir/datang, sehingga banyak penduduk yang menempati tempat itu dan mereka membuat rumah ditanjung pasir. Setelah mereka tinggal menetap ditanjung pasir, beberapa tokoh adat bermusyawarah memberikan nama kampung yang di tempati dari kata Badukean dirubah menjadi kampung Dungkean Pada Tahun 1850.
Pada tahun 1850 masyarakat yang tinggal dikampung Dungkean atau tanjung pasir berpindah tempat hijrah ke kampung tua yang nama Dusunnya adalah Dungkean. Perkembangan penduduk di Kampung Tua cukup Baik sehingga pernah menjadi pusat Pemerintahan Desa Sasabobok.