Krayan merupakan salah satu daerah perbatasan langsung dengan Serawak, Malaysia. Krayan masuk wilayah Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, Indonesia. Krayan juga disebut sebagai Dataran Tinggi Borneo yang menyimpan segudang potensi alamnya,
Desa Pa Kidang kecamatan , yang memiliki banyak potensi-potensi wisata, salah satunya yaitu Buduk Udan disebut seperti negeri diatas awan,berlokasi di Tang Paye.Buduk Udan, Tang Paye, berada pada ketinggian 1.475 MDPL. Sesuai dengan ketinggiannya, pengunjung harus mempersiapkan diri sebelum naik ke Buduk Udan ini. Siapa saja dapat menikmati pemandangan negeri di atas awan ini. Tinggal merencanakan waktu kapan akan pergi ke buduk Udan bersama teman-teman. Melalui akses dari Tang Paye, menuju ke puncak pengunjung cukup butuh waktu 2 jam, Selain pesona alamnya juga salah satu keunikan buduk udan yaitu terdapat bunga Rafflesia Pricei yang mekar di hutan Tang payeh
Desa kecil yang memiliki potensi, yang tak kalah dari daerah-daerah lainnya. di kelilingi persawahan dengan pemandangan yang indah dan eksotis. Kebanyakan orang asli yang tinggal di sini Dayak Lundayeh. hijaunya pepohonan yang masih terjaga dan terawat.
Desa Pa kidang ibarat surga alam yang menyediakan keanekaragaman, tak heran jika kesini mata kita akan dimanjakan dengan tumbuhan-tumbuhan karnivora, bunga-bunga dan pepohonan yang ragam macamnya. kekayaan alam yang harus terus-menerus dijaga dan dilindungi.