Memahat menjadi mata pencaharian sebagian penduduk desa Purwodadi. Memahat merupakan bentuk seni yang terlukis dalam ukuran batu alam. Seni ini membutuhkan ketelatenan dan keuletan khusus. Motif yang dipahat dalam batu ini bervariasi mulai dari keindahan alam, hewan, maupun patung manusia. Semakin banyak motif maka semakin memiliki nilai jual tinggi. Rumah seni pahat milik Bapak Maryanto ini dijadikan sebagai wisata pahat yang mana wisatawan dapat melihat koleksi pahat yang menarik. Wisatawan dapat mengunjungi tempat ini dengan mengeluarkan kontribusi mulai dari 20000 per orang.