Kolok Goblok adalah makanan tradisional Desa Wisata Poncokusumo yang terbuat dari buah labu, parutan kelapa, dan gula merah. Pembuatan Kolok Goblok masih menggunakan metode tradisional yakni dengan dikukus dengan menggunakan tanggi. Hal yang membuat kolok goblok unik adalah rasanya yang khas karena kuahnya yang berada di dalam buah labu, selain reasanya yang khas, hal lain yang membuat unik adalah proses pembuatannya.
Kolok Goblok konon adalah makanan kasta tinggi dan adanya kolok goblok hanya setahun sekali, yaitu di hari raya idul fitri di hari ke-7 untuk menyelamati Rojo Koyo 'hewan ternak', seperti kambing, kerbau, sapi, dan kuda. Penyajian Kolok Goblok biasanya disandingkan dengan ketupat segitiga, ketupat segitiga untuk hewannya sedangkan kolok gobloknya untuk tamunya.
Proses pembuatan Kolok Goblok