Maelo pukek adalah tradisi atau kebiasaan masyarakat Pesisir Selatan menangkap ikan. Maelo artinya menarik, sementara pukek artinya pukat. Maelo pukek kemudian menjadi atraksi menarik bagi wisatawan yang berasal dari daerah yang jauh dari laut. Untuk dapat merasakan sensasi pukek ayo datang ke Amping Parak.
Sebaiknya atraksi ini dilakukan berkelompok. Maelo pukek memiliki filosofi kerja sama atau gotong royong dalam menangkap ikan. Karena pukek memiliki dua utas tali panjang yang menghubungkan kantung pukat tempat ikan terjebak.