Udara yang sejuk dan pemandangan alam yang indah di sepanjang perjalanan ke lokasi agro wisata ini menjadi daya tarik para wisatawan yang banyak berkunjung ke Kawasan Curug Ciparay. Pengelola akan memberikan paket One Day Learning yang dikemas dengan ringkas. Dimulai dari Pengelola yang akan memberikan penjelasan perkebunan mulai dari pembenihan hingga dipindah lahan ke area kebun. Wisatawan juga akan ditawarkan untuk mencobanya sendiri. Jika berkunjunga saat musim panen (sekitar bulan Juli dan September) wisatawan juga akan ditawarkan paket memetic biji kopi dan menjemur. Pengelolalan yang masih tradisional terutama dalam proses roasting yang hanya mengandalkan tungku api dari kayu bakar merupakan kekhasan yang ditawarkan di beberapa perkebunan di sini. Jadi, jika wisatawan menginginkan paket Wisata AntiMainstream, Paket Agrowisata Kopi Desa Cidugaleun-lah pilihan yang sangat tepat